Pengertian Gunung

Sebelumnya kita telah mengulas tentang definisi Flowchart, kali ini kami akan beralih pada pembahasan kategori Ilmu Pengetahuan Alam yakni tentang Pengertian Gunung. Kalian pasti sudah sangat tidak asing kan dengan pemandangan gunung, dan sudah pasti anda pernah melihatnya minimal di gambar hehe 😀

Pengertian Gunung

Pengertian Gunung

Gunung adalah bagian dari permukaan bumi yang menjulang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah sekitarnya. Sedangkan pegunungan merupakan kumpulan atau barisan gunung.

Beberapa otoritas mendefinisikan gunung dengan puncak lebih dari besaran tertentu. Contohnya, Encyclopædia Britannica membutuhkan ketinggian 2000 kaki (610 m) agar bisa didefinisikan sebagai gunung.

Pengertian Gunung Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Menurut KBBI, definisi gunung adalah Bukit yg sangat besar dan tinggi (biasanya tingginya lebih dari 600 m). Yang biasanya digolongkan sebagai gunung adalah gundukan tanah atau bukit dengan ketinggian diatas 600 mdpl.

Gunung terbentuk dari adanya gerakan tektonik. Gerakan tektonik ialah gerak dari dalam bumi yang menyebabkan naik atau turunya permukaan bumi.

Pada peta, gunung digambarkan dengan bentuk segitiga berwarna hijau jika tidak aktif dan warna merah jika masih aktif.

Baca juga : Pengertian Xuping, Kelebihan dan Cara Merawat Perhiasan Xuping

Jenis-jenis Gunung (Pegunungan)

Gunung atau pegunungan dibagi menjadi tiga macam antara lain :

  • Gunung api
  • Gunung lipatan
  • Gunung patahan

Contoh Pegunungan di Indonesia

Berikut adalah beberapa nama-nama gunung serta letaknya yang berada di Indonesia.

  • Gunung Bromo, di Jawa Timur.
  • Gunung Kerinci, di Sumatera Barat.
  • Gunung Krakatau, di Selat Sunda.
  • Gunung Lasem, di Rembang Jawa Tengah.
  • Gunung Leuser, di Nangroe Aceh Darusalam.

Baca juga : Pengertian URL Lengkap ( Sejarah, Jenis-jenis, Fungsi URL dan Contohnya )

Demikian penjelasan tentang Pengertian Gunung serta contoh pegunungan yang ada di Indonesia. Semoga artikel yang kami sajikan di Sumberpengertian.com ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Simak terus update informasi pendidikan lainnya yaa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *